tulisan ini sengaja saya postingkan untuk mahasiswa-mahasiswa Indonesia yang makin tak memiliki Idealis, kondisi mahasiswa sekarang ini semakin mengenaskan, semakin bebas melakukan seks di luar nikah, semakin bebas memakai narkoba dll, dan karena itu semua kuliah mereka tak lagi dipedulikan, dan semakin mengenaskan. ada naseha-nasehat yang ditulis oleh Pak Romi Satria Wahono untuk mahasiswa dalam facebooknya. berikut kumpulan nasehat-nasehat untuk mahasiswa dari Romi Satria Wahono, sang pendiri ILMUKOMPUTER.COM
banyak  mahasiswa yang bisa bertanya, sayangnya sedikit yang bisa bertanya  karena berpikir ... andai kau tahu nak, bertanya tanpa berpikir, itu  bagaikan berbicara tanpa suara dan berjalan tanpa melangkah
wahai  mahasiswaku, ketika kau berjalan ragu membawa cintamu ... aku berlari  dengan segala kekuatanku dan kecerdasanku, mengkompilasi dan  mengabstraksikan cintaku untukmu ... satu hal saja aku minta darimu, yg  sebenarnya juga untuk keperluanmu, datanglah padaku, angkat tanganmu  bila tak paham, tapi jangan pernah angkat kakimu, pergi meninggalkanku  :)
kuingin  kau tahu nak, jalan perdjoengan adalah sebuah evolusi kualitas  kehidupan dan energi ... semakin jauh kita melangkah, semakin harus  membawa manfaat utk banyak orang, tentu dengan resiko kebutuhan  energinya berbeda .... kalau kita honda revo, hanya bisa bawa 1  penumpang, tapi pakai premium jg sudah ngacir ... ketika kita innova,  bisa muat lebih banyak, tapi kita perlu pertamax supaya ga ngambek di  jalan ... dan ketika kita adalah boeing 900er, bisa muat lebih banyak  lagi, tapi ga bisa jalan kalau pakai pertamax ... dan ketika kualitas  kita mencapai PLTN yg bisa menerangi jutaan rumah, tentu ga bisa jalan  pakai  premium, pertamax atau aftur, kita perlu uranium supaya produktif
nak,  rasa sakit dan kecewa di hati, terasa tajam dan menyayat hati, karena  kita tak menyiapkan variabel penampungnya dan terlupa membuatkan blok  try-catch untuknya ... sebelum pergi berdjoeang, deklarasikan variable  "kecewa" dalam bentuk arraylist yg fleksibel panjangnya ... ketika rasa  sakit dan kecewa terjadi dalam kehidupan, lemparkan dalam blok catch,  tampung satu persatu mulai dari kecewa[0], dan tampilkan pesan eksepsi  dalam layar hatimu "error: mohon maaf rasa sakit dan kecewa ini takkan  membunuhku " ... tetap dalam perdjoeangan nak, jangan pernah menyerah