Jumat, 03 Agustus 2012

Raja Spanyol Terjatuh di Depan Petinggi Militer

Raja Spanyol, Juan Carlos, terjatuh pada Kamis (2/8) pagi ketika mengunjungi Kepala Staf Pertahanan militer negara itu, lapor media lokal.  Ia tersandung lalu tersungkur ke lantai. Meski mengalami "kecelakaan" itu, Juan Carlos tetap bisa melanjutkan acaranya.

Raja Spanyol, Juan Carlos, terjatuh
Raja Spanyol, Juan Carlos, tersandung lalu jatuh ketika mengunjungi Kepala Staf Pertahanan militer negara itu, Kamis (2/8)

Peristiwa itu terjadi seusai Juan Carlos menyalami para pemimpin militer. Dalam perjalan masuk ke ruangan, langkah Sang Raja tersandung lalu jatuh dengan wajah mengarah ke lantai. Hidung dan dagunya memar akibat kejadian itu (Lihat video).

Setelah terjatuh, Juan Carlos memimpin pertemuan para pimpinan militer tanpa masalah, kata media lokal.

Raja Spanyol yang berusia 74 tahun itu telah menjalani operasi pinggul pada April lalu karena terjatuh di Botswana, Afrika saat ia melakukan safari untuk berburu gajah. Perjalanannya itu memicu banyak kecaman di di Spanyol sebab dilakukan saat negara itu menghadapi krisis ekonomi yang serius. Juan Carlos meminta maaf atas peristiwa itu. Ia menegaskan, "(Perjalanan seperti ) itu tidak akan terjadi lagi.




Sumber : Kompas
◄ Newer Post Older Post ►