Buat yang masih baru main parkir domain di Sedo mungkin bingung setting cara menerima pembayaran dari Sedo.
Menerima pembayaran dari Sedo ada 3 pilihan:
1. Selalu melalui Transfer Bank/Direct Deposit
2. Selalu melalui PayPal
3. Melalui Bank jika lebih dari 1000 Euro,melalui Paypal jika kurang dari 1000 euro
Pilihan yang paling mudah dan menguntungkan adalah pilihan 1 , karena pembayaran akan langsung masuk ke rekening bank kita. Selama ini saya menggunakan rekening BCA dan Lippobank, pembayaran masuk ke rekening 15 sampai 19 hari setelah akhir bulan.
Batas minimal/payout limit paling kecil adalah 20 Euro, di menu payment details Sedo tertulis ‘not recomended‘, akan tetapi dari pengalaman saya selama ini tidak ada masalah jika kita memilih payout limit 20 Euro.
Saya pernah membandingkan pendapatan satu account Sedo saya, yang hanya 30 Euro, dengan pendapatan account Sedo yang ratusan Euro, ternyata nilai tukar per Euronya adalah sama. (kurs bulan Nop.07 kemarin Rp.13.640,80 per Euro)
Untuk melakukan setting pembayaran di Sedo, pertama-tama klik menu Payment Details di menu sebelah kiri selanjutnya:
- Choose payment method pilih :Pay always via direct deposit
- Pay-out limit , pilih saja: 20 รข‚¬ (tidak masalah untuk pendapatan besar maupun kecil)
Kemudian set data rekening Bank anda (Option 1)
- Account Owner : nama anda di rekening Bank
- Account Number: no. rekening bank anda
- Routing-/ABA# : kurang tahu artinya, biasa saya isi BCA untuk rek.BCA atau Lippobank untuk rek.LippoBank
- Bank Name : nama bank anda
- SWIFT Code : SWIFT Code bank anda (saya lampirkan list SWIFT Code di bawah postingan ini)
- Street Address : alamat Bank anda waktu buat rekening
- ZIP Code/City : kode pos bank anda, dan Kotanya
- Bank Country : Indonesia untuk bank di Indonesia
Setelah itu tinggal anda klik tombol Update, sudah selesai (Option 2 tidak usah diisi).
Lampiran SWIFT Code Bank-bank di Indonesia :
( diambil dari blog mas Priyadi )
- ABN AMRO Bank: ABNAIDJA
- Hagabank: HAGAIDJA
- Bank Artha Graha: ARTGIDJA
- Bank Bumiputera Indonesia: BUMIIDJA
- Bank Bumi Arta Indonesia: BBAIIDJA
- Bank Buana Indonesia: BBIJIDJA
- Bank Danamon: BDINIDJA
- Bank Mandiri (not Bank Syariah Mandiri): BEIIIDJA
- Bangkok Bank: BKKBIDJA
- Bank Niaga: BNIAIDJA
- Bank Negara Indonesia (BNI): BNINIDJA
- Bank BNP Paribas Indonesia: BNPAIDJA
- Bank Resona Perdania: BPIAIDJA
- Bank Rakyat Indonesia (BRI): BRINIDJA
- Bank Bukopin: BBUKIDJA
- Bank Central Asia (BCA): CENAIDJA
- Deutsche Bank AG: DEUTIDJA
- Bank Mizuho Indonesia: MHCCIDJA
- Hongkong and Shanghai Banking (HSBC): HSBCIDJA
- Bank Internasional Indonesia (BII): IBBKIDJA
- Bank Indonesia: INDOIDJA
- Lippobank: LIPBIDJA
- Bank NISP: NISPIDJA
- Pan Indonesia Bank: PINBIDJA
- Bank Rabobank International Indonesia: RABOIDJA
- Bank UFJ Indonesia (formerly Bank Sanwa Indonesia): SAINIDJA
- Bank Swadesi: SWBAIDJA
- Bank Tabungan Negara (BTN): BTANIDJA
- Bank UOB Indonesia: UOBBIDJA
- Bank Permata: BBBAIDJA
- Bank Maybank Indocorp: MBBEIDJA
- Bank Chinatrust Indonesia: CTCBIDJA
- Woori Bank Indonesia: HVBKIDJA
- Bank Sumitomo Mitsui Indonesia: SUNIIDJA
- Bank Finconesia: FINBIDJA
- Bank OCBC Indonesia: OCBCIDJA
- Bank Kesawan: AWANIDJA
- Bank Commonwealth: BICNIDJA
- Bank Ekonomi Raharja: EKONIDJA
- Bank DBS Indonesia: DBSBIDJA
- Bank CIC International (formerly Bank Century Intervest Corp): CICTIDJA
- Bank Ekspor Indonesia: BEXIIDJA
- Bank Mega: MEGAIDJA
- Bank of China, Jakarta Branch: BKCHIDJA
- Bank Syariah Mandiri (not Bank Mandiri): BSMDIDJA